TOPNetizen ~ Siapa yang tak kenal dengan pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina?
Keduanya sering muncul di layar kaca dalam berbagai talkshow hingga reality show.
Pernikahan mereka pun bahkan disiarkan secara langsung dan disebut Royal Wedding-nya Indonesia.
Nagita Slavina merupakan sosok yang banyak mendapat pujian dari netizen tanah air.
Meskipun berasal dari keluarga kaya raya, Nagita dianggap tak pernah memamerkan hartanya.
Padahal, kekayaan Nagita Slavina pasti jelas bertambah setelah menikah dengan Raffi Ahmad.
Hubungan keduanya juga banyak membuat netizen iri karena disebut begitu romantis.
Tapi, baru-baru ini ada sebuah video pendek yang sukses membuat netizen kaget.
Video itu merupakan behind the scene pemotretan Nagita dan Raffi dengan selebriti lainnya.
Pemotretan itu untuk para selebriti yang memiliki usaha di bidang kuliner.
Nagita Slavina sendiri baru saja merintis usaha barunya berupa kue yang bernama Gigi Eat Cake.
Video pendek tersebut diunggah di berbagai akun gosip Instagram, salah satunya @neng_jepret.
"Wkwkwkkww emang enak a??? #ngakakdikebon #sambiljongkok," tulisnya dalam caption, Jumat (26/5/2017).
Di video tersebut, Nagita Slavina tampak melakukan sesuatu yang membuat Raffi terkejut.
Tampaknya, saat itu Nagita mencipratkan air ke wajah suaminya.
Namun, tak diketahui apakah benar itu yang Nagita Slavina lakukan di video tersebut.
Kolom komentar postingan ini langsung dipenuhi oleh berbagai reaksi netizen.
Ada netizen yang merasa Raffi pantas mendapatkannya, ada juga yang mengkritik Nagita.
Seorang netizen malah menyangka Nagita Slavina menampar wajah Raffi Ahmad.
"Astagfirullah.. istri idaman seindonesia kok y begitu.. nabok mulut suami depan org banyak.. klo on air kayanya baik dan sabar sekali y," komentar @zhoucingmanson.
Netizen lain pun berusaha menjelaskan bahwa tak betul bahwa Nagita melakukan hal itu.
"Mba itu bukan nabok kelesss diperhatikan dong, itu gigi lagi cipratin muka nya si peak pake air. Makanya pake mata sama otaknya. Jangan asal ceplos," komentar @fitri23_t.
"Mukanya gigi keliatan kesel bgt, tuhhh kan , org sabar itu ada batasnya," komentar @ria_umiza.
Berikut videonya:
Resource :tribunnews.com
0 Response to "Warganet Istighfar Lihat Perlakuan Asli Nagita Slavina ke Raffi Ahmad di Belakang Kamera"
Post a Comment